Japanese Club

 

Ekskul Japanese Club di SMA Negeri 4 Madiun berdiri sejak tahun 2016 sebagai ruang bagi siswa yang ingin mengeksplorasi bahasa dan budaya Jepang. Dibimbing langsung oleh Arifin, S.Pd Sensei, kegiatan ini tidak hanya memperdalam kemampuan berbahasa, tetapi juga memperkenalkan tradisi Jepang yang unik dan menarik.

Dalam ekskul ini, siswa mempelajari berbagai aspek budaya Jepang, seperti seni melipat kertas (origami), kaligrafi Jepang (shodo), dan tarian tradisional soran bushi. Tidak ketinggalan, siswa juga berlatih membuat hidangan khas Jepang, seperti onigiri, sushi, dan takoyaki. Selain itu, ekskul ini mempersiapkan anggota untuk menghadapi noryoku shiken atau tes kemampuan bahasa Jepang.

Manfaat Bergabung dengan Japanese Club:

  1. Memahami bahasa Jepang lebih mendalam.
  2. Mengenal budaya Jepang secara langsung melalui praktik seni dan tradisi.
  3. Mengembangkan kreativitas dan keterampilan seni.

Japanese Club, atau Nihon-go Kurabu, tidak hanya menjadi tempat belajar, tetapi juga ruang untuk mempererat persahabatan melalui kecintaan terhadap budaya Jepang. Bagi pecinta budaya Jepang, ekskul ini adalah pilihan sempurna! Informasi lebih lanjut bisa ikuti Instagram @smapajc